-->

Divisi Rhodophyta (Alga merah)

Divisi Rhodophyta (Alga merah) 

Rhodophyta sering disebut juga sebagai alga merah, karena pigmen fotosintetik didominasi oleh fikoeritrin. Pigmen lain terdiri atas klorofil a, dan pada beberapa jenis mempunyai klorofil d, fikosianin, karoten, dan beberapa xantofil.

A. Ciri-ciri umum Rhodophyta (Alga merah) 

1. Berwarna merah. 
2. Bahan cadangan makanan di dalam selnya berupa pati floridean, yaitu polisakarida yang mirip amilopektin. 
3. Mempunyai dinding sel berupa selulosa, xylan, dan galaktan. 
4. Alat gerak yang berupa flagela tidak ada. 
5. Umumnya hidup di lautan, terutama di daerah tropis, beberapa spesies hidup di daerah dingin. 
6. Dapat tumbuh sampai kedalaman lebih dari 175 meter di perairan. 
7. Kebanyakan tumbuh menempel pada bebatuan dan substrat lain atau lagae lain, tetapi ada juga yang hidup mengapung dengan bebas. 

B. Struktur sel Rhodophyta (Alga merah) 
Divisi Rhodophyta (Alga merah)

Dinding selnya terdiri dua lapis, lapisan bagian dalam kasar (rigid) dan menyerupai mikrofibril, sedangkan bagian luar berbentuk lapisan mucilaginous. pada dinding selnya terdapat berbagai macam bahan selain selulosa, yaitu polisakarida sulfat, agar dan karagenin. Pada alga pembentuk koral, dapat mengumpulkan CaCO3 di dalam dinding selnya. Oleh karena hal tersebut jenis alga ini berperan penting dalam proses pembentukan karang. 

C. Struktur tubuh Rhodophyta (Alga merah) 

Umumnya tubuh berwarna merah karena adanya protein fikobilin,terutama fikoeritrin, tetapi warnanya bervariasi mulai dari merah ke coklat atau kadang-kadang hijau karena jumlahnya pada setiap pigmen. Dinding sel terdiri dari sellulosa dan gabungan pektik, seperti agar-agar, karaginan dan fursellarin. Hasil makanan cadangannya adalah karbohidrat yang kemerah-merahan. Ada perkapuran di beberapa tempat pada beberapa jenis. Jenis dari divisi ini umumnya makroskopis, filamen, sipon, atau bentuk thallus, beberapa dari mereka bentuknya seperti lumut. 

Tubuh ganggang ini juga berwarna merah sampai ungu, tetapi ada juga yang lembayung atau pirang atau kemerah – merahan, chromatofora berbentuk cakram atau lemabaran dan mengandung klorofil a, klorofil b dan karoteboid. Akan tetapi, warna lain tertutup oleh warna merah fikoiretrin sebagai pigmen utama yang mengadakan fluoresensi. 

D. Reproduksi Rhodophyta (Alga merah) 

Roduksi ganggang ini secara seksual dengan pembentukan dua ateridium pada ujung – ujung cabang talus. Arteridium menghasilakn gamet jantang yang berupa spermatium dan betinanya karpogamium terdapat pada ujung cabang lainnya. 

Selaian reproduksi seksusal ganggang ini juga bereproduksi sevcara aseksual terjadi dengan pembentukan tetraspora kemudian menjadi gametania jantan dan gametania betina, akan membentuk satu karkospofrafit. Karkosporafit akan menghasil tentranspora. Contoh anggota ganggang merah antara lain: porallina, parmalia, bateracospermum moniniformi, gelidium, gracilaria,eucheuma, dan skinaia furkellata. 


E. Klasifikasi Rhodophyta (Alga merah) 
Regnum : Protista 
Divisi : Rhodophycophyta 
Kelas : Rhodophyceae 
Ordo : Gigartinales 
Famili : Gracilariaceae 
Genus : Gracilaria 
Spesies : Gracilaria sp 

F. Habitat Rhodophyta (Alga merah) 

Ganggang ini kebanyakan hidup di laut dan beberapa jenis di air tawar, ada juga yang hidup didaerah dingin. 

G. Peranan Rhodophyta (Alga merah) 

Peranan ganggang ini antara lain sebagai bahan makanan dan kosmetik, misalnya eucheuma spinosum , selain itu juga dipakai untuk mengeraskan atau memadatkan media pertumbuhan bakteri.

0 Response to "Divisi Rhodophyta (Alga merah)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel